? Petunjuk Arah ke Kantor Desa Taro
Loading...
 
 
read-more

Hari Desa Nasional 2026 Desa Taro Gelar Kerja Bhakti dan Jalan Santai

TARO — Pemerintah Desa Taro menggelar kegiatan kerja bhakti dan jalan santai dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional Tahun 2026, Minggu (11/1/2026). Kegiatan ini menjadi bagian dari partisipasi aktif desa dalam mendukung program nasional sekaligus memperkuat semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan.


Kegiatan diawali dengan jalan santai yang dimulai dari TPS3R Desa Taro. Rute kegiatan melintasi Banjar Belong, Banjar Patas, hingga Banjar Pisang Kaja, yang merupakan lokasi Kebun Organik Desa. Kawasan tersebut merupakan bagian dari Kebun Desa, yang mencakup Kebun Hatinya PKK dan Kebun Puspa Aman, sebagai wujud integrasi pengelolaan lingkungan dan pemberdayaan masyarakat.


Setibanya di lokasi akhir, peserta melaksanakan kerja bhakti bersama di area kebun desa dan lingkungan sekitarnya. Kegiatan ini bertujuan menjaga kebersihan lingkungan, meningkatkan kualitas ruang terbuka hijau desa, serta menumbuhkan kepedulian bersama terhadap keberlanjutan lingkungan.


Kegiatan ini diikuti oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Perbekel Desa Taro, Sekretaris Desa, Kaur, Kasi, dan Staf Pemerintah Desa, serta Ketua TP PKK Desa Taro. Turut berpartisipasi BUMDes Desa Taro, pengelola TPS3R, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM), serta perwakilan Sekeha Teruna (Pemuda) dan Karang Taruna, bersama masyarakat setempat.


Sebagai penutup rangkaian kegiatan, seluruh peserta melaksanakan foto bersama dan makan siang bersama dalam suasana kebersamaan dan kekeluargaan. Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antar lembaga desa serta menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.




Redaksi: Dueg Creative